Merubah Penampilan All New R15 V4 Menjadi Lebih Moge


Bimocorner-mazbro, rombakan berani dilakukan Yamaha kepada All New Yamaha R15 generasi keempat ini, tidak hanya mesin, dari sisi penampilan pun juga dirombak sedemikian rupa agar terlihat lebih fresh dan juga sporty.

Tampang yang mengadopsi Yamaha R7 menjadi penyegaran yang paling menarik dimata 'penikmat' otomotif. Kalau wajah sudah mirip dengan moge, tapi R15 V4 masih minor dibagian kaki-kaki untuk bisa tampil all out sebagai 'moge'.

Namun tenang mazbroo, Melalui digital modification (digimod) karya Julak Sendie Design kita bisa memiliki ide agar R15 V4 terlihat lebih moge. Poin-poin perubahannya pun juga tidak terlalu riwuh atau ribet.

Pertama, Merubah Kaki-Kaki Bagian Depan

JSD mengganti velk R15 V4 dengan velk milik R6 yang lebih gambot, dan juga discbrake yang dirubah model double yang identik dengan karakter Moge.

Kedua, Merombak Kaki-Kaki Bagian Belakang

Dibagian belakang, perubahan yang dilakukan hampi sama yakni menggunakan velk milik R6, dengan dipadukan bersama swing arm model banana yang lebih gedhe. Suspensi belakang model tabung terpisah serta knalpot racing Akrapovic.

Ketiga, Memberikan Sentuhan Dari Aksesoris

Sebagai pelengkap modifikasi, JSD tambahkan aksesoris untuk Yamaha R15 V4 ini. Seperti sein terbaru dari Rizoma yaitu Rizoma Stealth, winglet, lever guard, engine guard, dan seat cover model racing.


R15 V4 sendiri sampai saat ini belum juga dirilis di Indonesia, namun peluang itu sangat terbuka lebar. Mengingat, ada beberapa bocoran tentang uji coba R15 V4 yang dilakukan Yamaha Indonesia. Dapat dikatakan, saat ini Tinggal tunggu waktu saja, dan Digimod ini bisa disave untuk inspirasi kalau R15 V4 resmi dijual di Indonesia.