Terinspirasi Dengan Bastianini, Membuat Marini Percaya Diri Dengan Motor Bekas

Marini dan Bastianini


Bimocorner-Luca Marini, Pembalap Mooney VR46 Racing Team, akan menggunakan Desmosedici 22 untuk musim 2023.

Ini artinya, Marini akan menggunakan motor 'bekas' seperti yang dialami oleh Enea Bastianini di musim 2022.

Namun, Marini melihat ini bukan sebuah kerugian malah sebagai keuntungan yang bisa memudahkan perjalanannya.

“Saya tidak mendapat motor pabrikan untuk tahun depan, mungkin positif di satu sisi karena balapan pertama kami akan siap karena kami tahu betul paketnya,” kata Marini.

Selain memudahkan untuk memahami karakteristik motor. Marini juga percaya, Gigi Dall'Igna akan turun gunung lagi untuk membantu segala kesulitan di seluruh tim Ducati.

“Yang pasti Ducati akan membawa banyak hal baru selama musim ini dan jika Anda mencapai hasil yang bagus, Gigi selalu mengatakan kepada saya bahwa mereka ada dan mereka akan memberi kami dukungan yang besar,” tambah Marini.

Motivasi Marini juga terangkat dengan cerita manis yang berhasil ditorehkan Bastianini selama musim 2022. Ketika, dia bisa bersaing dengan Bagnaia meskipun menggunakan motor 'bekas'.

“Jadi dengan paket yang lebih buruk Anda harus mengalahkan mereka (pembalap pabrikan Ducati), itu tidak mudah! Tapi seperti yang kita lihat tahun ini, Enea mampu melakukannya berkali-kali, dan kemudian Ducati membawakannya suku cadang baru dari tim pabrikan. Jadi itu mungkin,” pungkas Marini.

Sumber : Crash.